Loading...
Loading...
Baca Juga
Rejeki memang datang tak terduga.Ya, siapa sangka, setelah mendapat apes, rejeki justru akan datang menghampiri.Petarung UFC wanita, Justine Kish merasakan betul hal itu.Justine Kish sempat jadi pusat pemberitaan beberapa waktu lalu.
Dia tertangkap kamera dalam insiden memalukan.Justine BAB di atas ring, saat bertarung melawan Felice Herrig.Fotonya, dimana tinja Justine berceceran di atas ring, akhirnya menjadi viral.Dia pun mengaku malu, tapi itu tak akan berhenti bertarung.
"Aku seorang petarung, dan aku tak akan berhenti hanya karena peristiwa sial ini. Haha, aku akan kembali," tulis Justin di akun media sosialnya.Tapi, setelah peristiwa memalukan itu, Justine akhirnya malah mendapat rejeki tak terduga.Ia malah ditawari menjadi bintang iklan.
Sebuah perusahaan tissue basah menawarinya untuk menjadi bintang iklan.Tak sekedar jadi bintang iklan, perusahaan itu bahkan berniat mengontrak Justine menjadi brand ambassador.Justine pun mengaku tertarik."Aku benar-benar memikirkannya. Tak perlu memikirkan hal yang memalukan, ambil saja sisi baiknya," ujar Justin.
Tissue bermerk Dude Wipes, yang memang menjadi sponsor di sejumlah laga UFC, memberinya stok tissue basah seumur hidup.Pengumuman itu mereka tuliskan di akun Twitter mereka.Meski terkesan mengolok-olok Justin, tapi perusahaan itu benar-benar ngebet mengikat Justin sebagai bintang iklan.
"Saya pikir, Justin sungguh luar biasa. Dia dapat peristiwa memalukan, tapi dia bisa bangkit dan menyatakan kesialan memang bisa datang kapan saja," ujar Sean Riley, bos perusahaan tissue tersebut.Sebelumnya, sikap Justine yang menghadapi peristiwa memalukan itu dengan kepala tegak, mendapat banyak pujian.
Termasuk dari CEO UFC, Dana White."Dia bertarung di sana seperti bertarung di neraka, dan aku senang bagaimana dia menghadapi semuanya," ujar Dana White.
Sumber http://www.grid.id/
Usai Peristiwa Memalukan Pup di Ring, Siapa Sangka, Petarung Wanita ini Malah Dapat
4/
5
Oleh
ADMIN